Dengan diterapkanya sistem otomasi di Perpustakaan SMP Negeri 39 Semarang, pekerjaan pustakawan yang sebelumnya memakan waktu cukup lama, sekarang ini jadi lebih cepat dan mudah. Hal ini berpengaruh juga kepada pemustaka dalam menelusur informasi. Dengan adanya layanan OPAC (Online Publik Acces Catalog) yang disediakan oleh perpustakaan, pemustaka dapat lebih cepat dalam menemukan koleksi pada rak tanpa perlu lama mencari satu-persatu dengan menggunakan metode lama melalui buku katolog. Sekarang dengan melalui OPAC, siswa cukup memasukkan kata kunci pada halaman pencarian seperti judul, pengarang atau subjek suatu buku maka hasil informasi suatu identitas buku yang dicari akan tertampil sehingga pemustaka akan lebih cepat mengetahui dimana letak koleksi buku tersebut disimpan pada rak. OPAC Perpustakaan SMP Negeri 39 Semarang dapat diakses oleh pemustaka baik di perpustakaan sekolah maupun dapat diakses secara mandiri atau online pada alamat: smpn39.semarangkota.go.id/e-perpus/. Pada OPAC SMP Negeri 39 Semarang juga sudah tersedia beberapa koleksi e-book yang dapat dibaca langsung oleh pemustaka dalam bentuk pdf.
Tujuan Layanan OPAC :
- Membantu pemustaka dalam menelusur koleksi dengan cepat dan tepat
- Mengurangi beban pekerjaan pustakawan dalam pengelolaan data bahan pustaka seperti melakukan input data secara elektronik sehingga dapat meningkatkan efisiensi tenaga kerja
- Dapat melayani kebutuhan informasi masyarakat dalam jangkauan luas
0 komentar:
Posting Komentar